Mau Tebus Murah Logam Mulia di Blibli? Cek Ketentuannya!

2 June 2025

  • Share

Halo Kawan PRIMA, kalian pasti tahu kalau salah satu instrumen investasi low-risk yang sudah ada dari zaman dahulu adalah emas! Emas masih tetap menjadi primadona di tengah maraknya instrumen investasi lain yang terus bermunculan.

Nah, kebetulan banget buat Kawan PRIMA yang ingin memulai investasi, kamu bisa loh membeli tebus murah emas hanya di Blibli, bagaimana caranya? Yuk simak ketentuan berikut ini:

Cara Ikutan Program Tebus Murah Logam Mulia Blibli:

  1. Program berlangsung mulai dari 1 – 30 Juni 2025
  2. Peserta cukup melakukan pembayaran tagihan di Blibli dengan kategori berikut:
    • Asuransi: Manulife, AIA
    • Multifinance: BCA Multifinance, BFI Finance, Mega Finance, CSUL Finance
    • TV Kabel: First Media, MyRepublic
    • Properti: BSD City, BSD Apartemen, The Zora, Nava Park, Deltamas, Apartemen Asatti, Pasmod Intermoda Kios, SouthGate, Aerium, Klaska. Berlaku untuk semua metode pembayaran yang berlaku di masing-masing produk. 
  3. Untuk mengikuti program, pelanggan harus memasukan kode penanda (senilai Rp1): REVIEWBERHADIAH di halaman pembayaran. Kuota kode penanda terbatas.
  4. Setelah bertransaksi, Pelanggan wajib untuk mengisi form pada link berikut blib.li/review-berhadiah-2025
  5. Pelanggan hanya dapat mengisi form 1x untuk setiap transaksi. Contoh: jika pelanggan melakukan transaksi 2x, maka Pelanggan dapat mengisi form sebanyak 2x. 
  6. Program berlaku tanpa minimum transaksi. 
  7. Tidak bisa digabung dengan promo lainnya. 
  8. 1 (satu) pelanggan dapat melakukan transaksi sebanyak-banyaknya selama periode promo. 
  9. 2 (dua) pelanggan yang memenuhi kriteria akan berkesempatan tebus murah hadiah senilai Rp1.000 untuk produk-produk dibawah ini:
    • 1 pemenang pertama: Logam Mulia 2gr 
    • 1 pemenang kedua: Logam Mulia 1gr 
  10. Biaya pengiriman ditanggung oleh pelanggan. 
  11. Pengumuman program review berhadiah akan dilakukan paling lambat tanggal 15 Juli 2025 di halaman ini. 
  12. Pelanggan terpilih akan dihubungi oleh Tim Blibli melalui email & no telepon paling lambat tanggal 20 Juli 2025. 
  13. Pelanggan yang tidak berhasil dihubungi/tidak dapat melakukan konfirmasi sampai batas waktu yang ditentukan akan dianulir dan digantikan dengan pemenang selanjutnya. 
  14. Pelanggan terpilih akan menerima email beserta link produk tebus murah, setelah pelanggan melakukan konfirmasi dengan pihak Tim Blibli. 
  15. Periode klaim tebus murah akan dimulai tanggal 15 Juli 2025 pukul 00.00 WIB sampai dengan 30 Juli 2025 pukul 23.59 WIB. 
  16. Apabila pelanggan tidak melakukan proses klaim tebus murah pada, maka hadiah dianggap hangus. 
  17. Keputusan hasil pengumuman program tebus murah yang diambil oleh team Blibli adalah sifatnya mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. 
  18. Dengan mengikuti program ini, pelanggan dianggap bersedia memberikan data pribadi mencakup nama, email, nomor telepon aktif, NIK, dan NPWP kepada pihak Blibli. Jika tidak, maka pelanggan tidak dapat menerima hadiah. 
  19. Team Blibli dengan dan/atau tanpa pemberitahuan sebelumnya berhak secara sepihak membatalkan pemberian hadiah apabila ditemukan adanya indikasi kecurangan/pelanggaran selama periode program yang merugikan pihak Blibli termasuk namun tidak terbatas pada: Penggunaan lebih dari 1 (satu) akun oleh 1 (satu) Customer/kelompok yang sama, dan/atau; Segala bentuk perbuatan manipulasi yang melanggar ketentuan hukum di Indonesia. 
  20. Program tidak berlaku untuk karyawan Blibli 
  21. Blibli berhak mengubah syarat & ketentuan yang berlaku tanpa pemberitahuan sebelumnya.
  22. Dengan mengikuti program/promosi ini, pengguna dianggap mengerti dan menyetujui semua Syarat dan Ketentuan yang berlaku.

berita lainnya

Tahun ajaran baru sering kali datang dengan berbagai kejutan finansial. Mulai dari uang pangkal, seragam, buku, hingga biaya ekstrakurikuler semuanya bisa bikin anggaran bulanan jebol kalau tidak disiapkan dengan matang. Apalagi kalau anak sudah mulai masuk jenjang baru, seperti SD ke SMP atau SMP ke SMA, biayanya bisa melonjak drastis.... Selengkapnya >
QRIS Tap diluncurkan secara resmi pada 14 Maret 2025 oleh Bank Indonesia, dan kini tengah diperluas penggunaannya di berbagai sektor, mulai dari transportasi umum, rumah sakit, hingga universitas. Inovasi ini bertujuan untuk mendorong efisiensi transaksi digital yang lebih cepat dan aman.... Selengkapnya >