13 June 2025
Kawan PRIMA, libur anak sekolah sudah mulai tiba dan masih ada long weekend nih! Setelah sibuk dengan rutinitas harian, ini waktu yang pas untuk rehat sejenak, menghirup udara segar, dan tentunya menjelajahi tempat wisata favorit! Tapi sebelum kamu berangkat, yuk pastikan cara transaksi selama liburan yang aman dan nyaman. Jangan sampai liburan impian berubah jadi mimpi buruk cuma gara-gara urusan pembayaran!
Banyak destinasi wisata kini makin cashless. Dari warung makan pinggir pantai sampai toko oleh-oleh di pegunungan, semuanya mulai menerima pembayaran digital. Jadi, pastikan kamu sudah siapkan e-wallet atau kartu debit sebelum jalan-jalan, ya.
Jaringan PRIMA bekerja sama dengan berbagai institusi keuangan di seluruh Indonesia. Artinya, kamu bisa melakukan transaksi antarbank dengan mudah baik transfer, tarik tunai, atau cek saldo. Jadi, walau kamu lagi di ujung Indonesia, tetap bisa transaksi dengan nyaman.
Misalnya kamu pengguna kartu debit dari bank A, dan ketemu ATM dari bank B di lokasi wisata, nggak perlu panik! Selama keduanya terhubung dengan Jaringan PRIMA, kamu tetap bisa tarik tunai dan transaksi seperti biasa.
Intinya, liburan itu soal menikmati waktu, bukan ribet soal uang tunai. Dengan memanfaatkan layanan digital dan tetap waspada saat bertransaksi, kamu bisa menikmati setiap momen tanpa rasa khawatir.
Jadi, ke mana pun tujuan liburanmu entah itu pantai, gunung, taman hiburan, atau kota bersejarah pastikan kamu sudah siap dengan cara transaksi yang aman dan nyaman.
Selamat liburan dan happy spending, Kawan PRIMA!